JADI MAHASISWA S2


Holla everyone. Hope you’re doing well, wah udah lama ya aku gak update semenjak hectic sama sidang tesisku hehehe.. Well, kali ini aku akan membahas tentang kehidupan mahasiswa S2 berdasarkan pengalaman aku, kini aku sudah tamat menyelesaikan pendidikan S2 ku di salah satu Universitas di Jakarta  Program Magister Ilmu Komunikasi dan secara resmi mendapat gelar Master atau M.I.Kom.

So, banyak sekali yang bertanya ke aku kuliah S2 tuh buat apasih? Dan apa bedanya kuliah S1 dan S2? Well, jadi banyak juga yang beranggapan kalau kuliah S1,S2,S3 hanyalah tingkatan dalam dunia perkuliahaan, sebenarnya betul-betul saja sih soal tingkatan namun yang perlu digaris bawahi adalah disetiap program baik itu S1 yang disebut program sarjana, S2 yang biasa disebut program Magister dan S3 yang biasa disebut Program Doktoral, ketiganya sama-sama memiliki tujuan masing-masing. Lalu apa sih yang membedakan antara kuliah S1 dan S2? Kalau S1 kita lebih banyak mempelajari banyak pengantar dan teori dari jurusan yang kita ambil, misalnya kita ambil jurusan Ilmu Komunikasi berarti kita akan mempelajari pengantar ilmu komunikasi dan berbagai teori-teori komunikasi. Nah sedangkan kalau S2, program ini dapat dikatakan sebagai program advance atau program yang lebih tinggi daripada program yang sebelumnya. S2 ini pun dapat dikatakan sebagai program lanjutan yang dimana kalian akan mempelajari suatu ilmu secara lebih detail dan mendalam.

Pada dasarnya pendidikan S2 itu tidak memakan waktu yang lama seperti S1 dulu yang sampai 4-5 tahun, Program S2 itu berlangsung hanya 2 tahun atau 4 semester saja. Di setiap semester kita hanya perlu mengambil 12 SKS dari mata kuliah wajib.

Pada mulanya saat aku baru mulai mendaftar kuliah Pascasarjana aku sempat berpikir “waduhh udah mau mulai kuliah S2 lagi aja nih… gimana yaa nanti?” awalnya aku sempat mikir kuliah S2 itu sangat susah dari segi mata kuliahnya, metode pembelajarannya, sistem kampusnya dan lain sebagainya. Aku sempat gelisah karena harus memulai dengan lingkungan baru dan bertemu dengan orang-orang baru, tapi yaa nikmatin saja tetap memberanikan diri karena kalau tidak kita tidak akan pernah maju hehehe..semua butuh proses dari waktu ke waktu finally mulai terbiasa dan bisa juga kok melewati fase ini..

So buat kalian yang ingin melanjutkan pendidikan S2, ada beberapa hal yang harus kalian ingat yaa..

1. Tentukan tujuan. Kalian kenali tujuan utama kalian. Tujuan kalian mau lanjut pendidikan S2 itu untuk apa sih? Masih senang belajar? Hanya ingin gelar? Cari pengalaman? Ingin menjadi dosen? Atau hanya untuk gaya-gayaan? Hehehe…jika kalian punya keinginan menjadi dosen maka sudah pasti kalian harus lanjut S2.

2.     Harus siap belajar. Yang nama kuliah S2 itu udah bukan main-main lagi yaa guys.. kita banyak diskusi, dan harus banyak rajin membaca, review materi dari modul, dan membuat tugas. Jangan sampai kalian mengeluh sulit mengikuti pelajaran karena berbagai alasan, seperti kerja atau mengurus keluarga. Dan dilingkungan S2 itu kita akan bertemu sama rekan-rekan kita yang mayoritas sudah senior dan berpengalaman, kita bisa saling bertukar pikiran dan opini satu sama lain. 

3. Tentukan jurusan yang tepat. Perlu dipikirkan kembali untuk jurusan. Menentukan jurusan S2 penting agar nantinya, gelar dan ilmu kalian bisa lebih tepat dan bermanfaat. Sebab, tak sedikit orang yang keliru menentukan jurusan S2, dan kemudian menyesal atau harus mengambil kuliah lagi untuk jurusan lain yang berbeda. Untuk menentukan jurusan, ini kembali pada tujuan kuliah kalian. Jika kamu ingin menjadi dosen, wajib untuk mengambil jurusan yang linear (sejalur) dengan studi S1 dan studi yang hendak kalian ajarkan nantinya. Misalnya S1 kalian jurusan komunikasi nah nanti S2 nya juga harus mengambil komunikasi. Pelajari tentang linearitas agar kalian bisa lebih memahaminya. Jika kamu ingin memperkaya ilmu pengetahuan sesuai minat, maka kenali minatmu secara mendalam. Jika kalian mengambil jurusan yang berbeda dengan jurusan semasa S1, maka kalian perlu mengambil matrikulasi. Matrikulasi itu adalah pembelajaran mata kuliah dasar sebagai pengantar untuk memahami studi di jurusan tertentu. Biasanya, matrikulasi ini wajib diambil untuk mahasiswa yang mengambil studi S2 lintas jurusan. Ada yang mengenakan biaya tambahan untuk matrikulasi, tapi ada yang tidak.

4.  Tentukan kampus yang tepat. Tidak semua kampus yang terdapat program S2, kalian perlu juga mempelajari lebih dalam kampus yang kalian minati dari segi akreditasi, program, fasilitas, metode pembelajaran, Unit Kegiatan Mahasiswa dan lain sebagainya.

5.  Siapkan diri untuk tes akademik dan tes Bahasa Inggris. Hampir semua kampus mensyaratkan tes potensi akademik dan tes bahasa Inggris untuk memasuki jurusan S2-nya. Ketentuan nilai dan cara tes masing –masing kampus juga bisa berbeda. Tes potensi akademik sangat mirip dengan tes psikologi, Jadi, kalian bisa belajar dari soal –soal serupa. Intinya adalah mengasah logika dan pengetahuan umum. Sedangkan tes bahasa Inggris, umumnya serupa dengan tes TOEFL atau TOEIC atau IELTS. Untuk syarat skor bisa beragam. Biasanya nilai minimalnya setara dengan TOEFL 450. Ada juga yang menyaratkan lebih dari itu.

6.  Siapkan tema untuk penelitian tesis. Ketentuan setiap kampus memang berbeda-beda, ada yang diwajibkan untuk siapkan topik diawal ada juga yang tidak. Berdasarkan pengalaman aku, pada saat kita memasuki semester 3 dengan mulai mengambil mata kuliah sempro (seminar proposal) kita diminta untuk menyusun draf proposal tesis terlebih dahulu sebanyak 3 lembar sebagai gambaran umum yang berisikan bagian inti nya saja seperti: judul, pendahuluan, manfaat dan tujuan (dengan maksud untuk menguji ketertarikan kita pada topik yang diambil apakah sudah sesuai dengan jurusan atau masih rancu) Kalau sudah di acc oleh dosen pembimbing kita bisa melanjutkan research kita ke lapangan. Dan hasil karya kita juga wajib diterbitkan di jurnal terindeks sebagai syarat kelulusan. Intinya kita harus fokus dan benar-benar mendalami penelitian kita ya dan harus dipersiapkan semuanya ya temans..

Oke, jadi itulah sedikit informasi tentang kehidupan menjadi mahasiswa S2 ya temans..ingat ya, menjadi mahasiswa S2 adalah langkah awal kalian untuk memiliki keseriusan dalam belajar, semangat belajar semua!! semoga bermanfaat :) 

 

 

Referensi:

https://www.portal-ilmu.com/2020/01/ingin-lanjut-s2-ini-dia-hal-yang-wajib_17.html

 

You Might Also Like

0 komentar

Everyting About Life